Jurnalistika

Harga Tiket Soundrenaline 2022 dan Cara Beli Tiket Online di Tokopedia

  • Evelyn Sugianto

    08 Nov 2022, 17:27 WIB

    Bagikan:

image

halaman pembelian dan info harga tiket soundrenaline 2022

jurnalistika.id – Pecinta musik Indonesia boleh bersenang hati karena Soundrenaline 2022 akan mengundang banyak sekali bintang tamu dari dalam dan luar negeri. Mulai dari Isyana, Mocca, Barasuara sampai penyanyi asal Prancis FKJ dan band rock asal Amerika, Weezer.

Soundrenaline sendiri akan berlangsung selama 2 hari dari tanggal 26 sampai 27 November di Allianz Eco Park, Ancol, Jakarta.

Ini Harga Tiket Soundrenaline 2022

Harga tiket mulai dari Rp988 Ribu untuk daily pass. Namun, tersedia tiket untuk 2 hari sekaligus seharga Rp1,188 Ribu.

Selain itu, juga tersedia add-on VIP cabbana seharga Rp1,888 Ribu dengan beberapa keuntungan.

Link dan Cara Beli Tiket Soundrenaline 2022 Online

Cara membeli tiket melalui soundrenaline.id

  1. Buka halaman pembelian tiket melalui link soundrenaline.id
  2. Pilih tiket yang ingin Kamu beli
  3. Kamu akan melihat detail pembelian di halaman web tokopedia
  4. Selesaikan pembelian di halaman tersebut

Cara membeli tiket melalui Tokopedia

Kamu juga bisa membeli tiket ini secara langsung melalui halaman web tokopedia berikut https://www.tokopedia.com/events/detail/soundrenaline-2022 atau aplikasi Tokopedia dengan memilih kategori Travel & entertainment, lalu pilih hiburan, pilih events dan terakhir pilih soundrenaline 2022.

Harga tiket dapat berubah sewaktu-waktu seiring mendekati hari-h konser, jadi, jangan sampai kehabisan tiketnya! Segera beli tiket secara online melalui link ini atau aplikasi tokopedia-mu.

(Evelyn Sugianto)

Event Musik

Konser musik

Soundrenaline 2022

Tiket Soundrenaline


Tentang Kami
Karir
Kebijakan Privasi
Pedoman Media Siber
Kontak Kami